HEADLINESULAWESI BARAT

BPBD Sulbar Gelar Latihan Bersama Tingkatkan Kapasitas Personel Penyelamatan Perairan

×

BPBD Sulbar Gelar Latihan Bersama Tingkatkan Kapasitas Personel Penyelamatan Perairan

Sebarkan artikel ini

Mamuju – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan latihan bersama peningkatan kapasitas personel sektor penyelamatan perairan di Tapandullu, Minggu (19/10/2025).

Kegiatan tersebut digelar dalam rangka memperkuat kemampuan teknis, meningkatkan koordinasi lintas instansi, serta memperkuat kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana di wilayah perairan Sulawesi Barat.

Plt. Kalaksa BPBD Sulbar, Muhammad Yasir Fattah, yang turut mengikuti kegiatan ini, menyampaikan bahwa latihan bersama ini merupakan bagian dari strategi peningkatan kapasitas sumber daya manusia di bidang kebencanaan, khususnya sektor penyelamatan di perairan salah satu potensi risiko di wilayah Sulbar.

“Kegiatan ini bukan hanya untuk memperkuat kemampuan teknis, tetapi juga membangun sinergi antarinstansi agar dalam situasi darurat penyelamatan dapat dilakukan lebih cepat, tepat, dan terkoordinasi,” ujar Yasir Fattah.

Yasir menegaskan, kegiatan ini juga dilaksanakan sesuai arahan Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, agar seluruh unsur penanggulangan bencana di daerah terus meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalitas dalam memberikan pelayanan tanggap darurat kepada masyarakat.

BACA JUGA:  Dari Kritik ke Penjara: Ancaman KUHP–KUHAP Baru bagi Demokrasi